Friday, March 18, 2016

Tips Fashion agar Lekuk Tubuh terlihat Proporsional

Dalam berpakaian, ada yang suka dengan pakaian loose dan ada juga yang suka dengan pakaian fit atau ketat di badan. Semua punya pilihan sesuai dengan gaya mereka masing-masing.
Salah satu kendala adalah lekuk tubuh. Beberapa wanita tidak pede dengan lemak yang mengular dan bertumpuk kalau mereka pakai pakaian ketat. Sementara yang lain merasa terlalu kurus untuk pakai pakaian ketat maupun longgar.
Beberapa tips penting yang bisa Anda terapkan untuk membuat pakaian Anda terlihat lebih bagus lekuknya. Tanpa over exposed dan tak juga terlalu melebar karena longgar. Here are the tips.

· Belt Atau Ikat Pinggang
Ada beberapa manfaat saat Anda menggunakan belt. Selain membuat lekuk tubuh Anda lebih anggun dan tidak over exposed, juga membuat penampilan lebih rapi. Gunakan belt dengan ukuran besar bagi Anda yang memiliki pinggang kecil. Ikat pinggang dengan lebar yang medium cocok bagi Anda yang memiliki pinggang agak besar. Besar kecilnya belt disesuaikan dengan bentuk tubuh, kerumitan pakaian dan panjang badan Anda. Bila Anda ingin menggunakan belt yang sangat kecil, gunakan belt di bagian luar. Untuk pakaian dengan detail yang rumit, Anda tak perlu menggunakan belt.
· Gunakan Pakaian Yang Memberi Ilusi Bentuk Tubuh
Anda bisa menggunakan dress atau bawahan yang mengandung ilusi bentuk tubuh. Misalnya dress dengan ilusi tubuh yang beberapa tahun lalu marak digunakan selebritis. Menggunakan rok bentuk pensil, tulip maupun bentuk A juga bisa menyiasati agar lekuk tubuh Anda bisa lebih cantik dan sesuai dengan penampilan yang Anda inginkan.
· For Pants Lover
Kalau Anda adalah penyuka celana dan celana panjang, Anda bisa menggunakan atasan yang menyiasati penampilan Anda. Atasan dan outer bisa membuat celana Anda lebih stunning. Misalnya bagi Anda yang berbadan kecil, sebuah celana pensil dengan kemeja sepanjang pinggul atau di atas lutut akan terlihat cantik dipadukan dengan belt tipis dan vest. Bagi Anda yang punya tubuh besar atau atletis, Anda bisa menggunakan celana dengan atasan panjang yang tidak melebar. Kemudian gunakan crop outer seperti blazer atau rompi. Bermain-main dengan atasan dan luaran bisa membuat lekuk tubuh Anda lebih proporsional dan cantik.

So guys kalian gak  perlu lagi bingung menampilkan atau menyembunyikan lekuk tubuh. Coba cara di atas sesuai dengan gaya fashion Anda. Be confident to wear your style...see you  


No comments:

Post a Comment